Jakarta, Kabarindo- Dari rilis yang diterima redaksi.
EMTEK Peduli Corona melalui Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) terus bergerak menyalurkan donasi yang mengalir dari pemirsa SCTV dan Indosiar untuk tim medis di seluruh Indonesia dan saudara-saudara kita yang membutuhkan. Siang tadi (14/08) bertempat di Kantor Pusat Perhimpunan Purnawirawan Angkatan Udara Klub Eksekutif Petsada yang beralamat di Jl. Raya Protokol Halim Perdanakusuma – Jakarta, YPP mendistribusikan ribuan paket bantuan Alat Pelindung Diri (APD).
EMTEK Peduli Corona yang diwakili oleh Bapak Imam Sudjarwo selaku Ketua Umum YPP yang juga Direktur Utama Indosiar menyerahkan langsung bantuan ribuan paket APD kepada Marsekal TNI Purnawirawan Djoko Suyanto selaku Ketua Umum Perhimpunan Purnawirawan Angkatan Udara (PPAU). Ribuan paket APD yang diserahkan terdiri dari 5.000 masker bedah, 1.000 masker N95, 1.000 foot cover, 1.000 face shield, 1.000 hazmat, 1.000 safety goggle, 5.000 safety glove, dan 5.000 masker kain. Nantinya seluruh bantuan ini akan disalurkan kembali oleh PPAU ke sejumlah Rumah Sakit Angkatan Udara.
Bapak Imam Sudjarwo mengungkapkan hari ini YPP lewat program EMTEK Peduli Corona hadir bertemu langsung dengan PPAU untuk bekerjasama dalam penanganan COVID-19. YPP dan PPAU memiliki satu visi yang sama dalam rangka mempercepat penanganan COVID-19. Oleh karena itu EMTEK Peduli Corona menyerahkan ribuan paket APD kepada PPAU untuk didistribusikan ke sejumlah Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU) yang memerlukan. “Harapannya bantuan ini dapat meringankan beban pejuang medis melawan pandemi COVID-19”, tutur Bapak Imam.
Rasa syukur pun disampaikan oleh Marsekal TNI Purnawirawan Djoko Suyanto – Ketua Umum PPAU. “Pemirsa SCTV dan Indosiar yang saya muliakan, hari ini uluran tangan pemirsa melalui EMTEK Peduli Corona telah diterima oleh PPAU. Bantuan ini tentunya sangat berguna bagi tim medis yang berada di lini terdepan. Terima kasih pemirsa SCTV dan Indosiar. Kami berharap kerjasama PPAU dengan SCTV dan Indosiar dapat terus terjalin dengan baik”, harap Bapak Djoko Suyanto.
Donasi dari pemirsa SCTV dan INDOSIAR terus mengalir lewat EMTEK Peduli Corona. Hingga hari Jumat, 14 Agustus 2020 akumulasi donasi dan Sponsor Konser Amal Satu Indonesia telah mencapai Rp 28.279.501.802. Mari wujudkan kepedulian kita untuk para pahlawan medis yang berjuang di garda terdepan serta saudara-saudara kita akibat pandemi yang masih berlangsung, melalui beberapa pilihan nomor rekening antara lain BCA (500.557.2000) – SCTV, BCA (162.633.8888), BRI (0376.01.001220.30.7), Mandiri (122.00.5578.2000) – INDOSIAR atas nama Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih dan melalui scan QR code di aplikasi DANA atau silakan klik http://doku.com/u/SZRgFuY.
Buka hati dan ulurkan tangan Anda, donasikan sebagian rezeki Anda melalui Emtek Peduli Corona. Mari bersama bergandengan tangan, kepedulian kita harapan mereka.