Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > Novotel Samator Surabaya Timur; Usung Ide Composing Food Experience

Novotel Samator Surabaya Timur; Usung Ide Composing Food Experience

Gaya hidup | Jumat, 10 Mei 2019 | 14:38 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Novotel Samator Surabaya Timur; Usung Ide Composing Food Experience

Novotel Samator Surabaya Timur; Usung Ide Composing Food Experience

Tamu bisa susun komposisi makanannya sendiri, hadirkan Ramadhan Festival Berhadiah serta adakan berbagai lomba selama satu bulan

Surabaya, Kabarindo- Novotel Samator Surabaya Timur punya cara tersendiri untuk mengisi bulan suci Ramadhan yang bertajuk Ramadhan Festival.

Selain menyajikan beragam menu di restonya Food Exchange sebagaimana di hotel-hotel lainnya, Novotel Samator menghadirkan kegiatan di antaranya bazar yang berlangsung mulai 6 Mei-4 Juni 2019, buka bersama anak yatim piatu setiap minggu dan pengajian akbar pada 30 Mei 2019.

Novotel Samator juga mengadakan bermacam lomba maupun kegiatan setiap hari selama Ramadhan. Lomba-lomba tersebut adalah Lomba Mural, Nashid Anak, Smile Photo Contest, Menghias Takjil, Islamic Voice Competition dan Hijab Casual Contest untuk kategori Ibu-Anak dan Remaja.

Masyarakat bisa mengikuti berbagai lomba tersebut dengan membeli paket buka puasa. Peserta akan memperoleh satu kupon doorprize dan berkesempatan mendapatkan grand prize 1 unit mobil.

Dengan paket buka puasa, peserta lomba sudah dapat menikmati 100 variasi makanan dan minuman secara prasmanan mulai dari menu pembuka, sup, menu utama dan penutup. Dari semua menu yang disajikan, 80% merupakan masakan khas Indonesia, selebihnya merupakan rotasi masakan internasional. Beberapa menu andalannya adalah gado-gado, soto mie kikil dan ikan dabu-dabu.

Uniknya pada Ramadhan kali ini, Novotel Samator mengusung ide “composing food experience” yang memberikan kesempatan kepada para tamu untuk menyusun komposisi makanannya sendiri untuk menu-menu tertentu seperti, pecel, geprekan, ulegan, aneka bakso dan lainnya. Sambil bersantap, para tamu akan dihibur oleh band akustik yang memainkan alunan musik Islami setiap hari.

“Tujuan kami mengadakan Ramadhan Festival ini untuk mengisi bulan Ramadhan dengan semangat positif yang disalurkan dalam kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan produktivitas, kreativitas dan utamanya tali silaturahmi dari kami pihak hotel dengan para tamu,” ujar Chairuddin Langkat, General Manager Novotel Samator Surabaya Timur.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER