Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Meski Kalah, Widodo Cahyono Putro Tetap Apresiasi Kerja Keras Pemain Persita

Meski Kalah, Widodo Cahyono Putro Tetap Apresiasi Kerja Keras Pemain Persita

Olahraga | Jumat, 3 Desember 2021 | 23:16 WIB
Editor : amritawa

BAGIKAN :
Meski Kalah, Widodo Cahyono Putro Tetap Apresiasi Kerja Keras Pemain Persita

KABARINDO, BANTUL - Persita Tangerang menelan kekalahan saat tampil pada lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga 1 2021/2022 yang diselenggarakan Jumat (3/12/2021).

Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Persita Tangerang takluk dengan skor 0-2 dari Persik Kediri. Gol dicetak oleh Muhammad Ridwan pada menit ke-83 disusul Youssef Ezzejjari lima menit setelahnya.

Dua gol itu tercipta kala Persita Tangerang sudah bermain dengan 10 pemain. Mereka sudah kehilangan satu pemain sejak menit ke-53 menyusul kartu merah yang didapat Herwin Tri Saputra.

Meski kalah, Widodo Cahyono Putro selaku pelatih Persita Tangerang tetap mengapresiasi performa anak asuhnya. Ia berterima kasih karena pemain sudah berjuang maksimal.

"Terima kasih juga untuk pemain. Meskipun kami kalah tetapi pemain sudah bekerja keras," ujar Widodo Cahyono Putro pada Jumat (3/12/2021).

"Hasil ini memang sangat mengecewakan bagi kami tetapi inilah sepak bola, kami harus terus melangkah. Jangan sampai putus asa dan terus memperbaiki diri untuk pertandingan berikutnya."

Walau kecewa, Widodo Cahyono Putro tak ingin terlalu lama meratapi kekalahan. Ia siap membawa Persita bangkit dan optimistis menatap kompetisi Liga 1 2021/2022 yang masih panjang.

“Ya kami tetap berusaha terus di dalam mempersiapkan tim ini. Kami juga tidak tahu bahwa hasilnya akan seperti ini." 

"Kami mungkin nanti konsolidasi terhadap pemain, apa sih kendala yang harus dipecahkan untuk pertandingan berikutnya,” WIdodo Cahyono Putro memungkasi.

Saat ini, Persita Tangerang masih bertengger di peringkat delapan klasemen Liga 1 2021-2022 dengan koleksi 22 poin dari 15 pertandingan.

Sumber Berita: persitafc.com
Foto: Antara


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER