KABARINDO.com : Akhirnya kompetisi Liga 2 2021, bergulir. Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali pun berharap kompetisi tetap seru meski di tengah pandemi Covid-19.
Pernyataan Zainudin Amali ini diungkapkan saat pembukaan Liga 2 grup C di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/9/2021) malam WIB antara Persis Solo vs PSG Pati.
Didampingi Menteri BUMN Erick Thohir dan Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan, Amali menyaksikan pertandingan yang dimenangi Persis dengan skor 2-0 tersebut. Amali juga melihat operator Liga 2 sudah membantu upaya pemerintah dalam menangani COVID-19, sekalugus memberikan kesempatan kepada masyarakat berolahraga.
"Saya berharap Liga 2 tetap seru, kualitas sama dengan tontonan yang sudah ada sebelumnya. Dukungan masyarakat untuk tidak datang ke stadion, nonton di rumah sangat diapresiasi oleh pemerintah," papar Amali.
Tidak lupa Amali juga menyampaikan terimakasih kepada PSSI, PT LIB dan klub-klub dari Liga 2 sudah menunjukkan hal yang terbaik.
"PSSI, PT LIB sudah memberikan terbaik pada Liga 2 ini. Dan pak Menteri BUMN Erick thohir juga memberikan dukungan penuh, kehadiran beliau kita apresiasi ini menunjukkan komitmen beliau," paparnya lagi.
Sementara itu, Menteri BUMN Erick Thohir mengaku optimistis Liga 2 bisa menjadi pondasi bangkitnya sepakbola Indonesia.
" Kita jarang melihat antara PSSI dan pemerintah kompak. Kalau kompak saya yakin bolanya akan bangkit," papara Erick Thohir. Foto : Ari Purnomo/detikSport