Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Olahraga > Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tim Garuda Hajar Telak 6-0 Timnas Brunei Darussalam

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tim Garuda Hajar Telak 6-0 Timnas Brunei Darussalam

Olahraga | Kamis, 12 Oktober 2023 | 22:08 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tim Garuda Hajar Telak 6-0 Timnas Brunei Darussalam

KABARINDO, JAKARTA - Laga antara Tim.Nasional (Timnas) Indonesia  vs Timnas Brunei Darussalam di leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (12/10/2023) malam WIB berakhir dengan skor telak 6-0 untuk kemenangan Garuda -- julukan Timnas Indonesia.

Dimas Drajad (7', 72', dan 90+2') mengukir hattrick dan Ramadhan Sananta (63' [p] dan 67') mencetak dwigol dalam laga ini. Satu gol lagi dilesakkan oleh Rizky Ridho (12').

Berkat kemenangan ini, satu kaki Timnas Indonesia berada di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Partai kedua akan diselenggarakan di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah pada Selasa (17/10/2023) mendatang.

Timnas Indonesia telah mendominasi permainan sejak menit pertama. Hokky Caraka berkesempatan untuk membuka skor pada menit ketiga namun tembakannya melebar dari gawang.

Empat menit berselang, Garuda sukses membuka skor melalui Dimas Drajad. Dia memaksimalkan bola muntah setelah tandukan Hokky Caraka mengenai tiang.

Pada menit ke-12, Rizky Ridho menggandakan skor untuk tuan rumah melalui situasi sepak pojok. Sang bek tengah Persija Jakarta memaksimalkan bola yang diumpan oleh Saddil Ramdani.

Saddil Ramdani sempat memiliki peluang untuk menambah skor untuk Timnas Indonesia pada menit ke-23. Namun, dia kesulitan untuk menjangkau umpan Marc Klok di kotak penalti.

Timnas Indonesia masih terus mendominasi hingga setengah jam laga berlangsung. Namun, tidak ada tambahan gol untuk tuan rumah selagi Brunei Darussalam hanya bermain bertahan, menunggu kesempatan untuk menyerang balik.

Timnas Indonesia terus mencoba. Namun, skuad asuhan Shin Tae-yong belum bisa menambah gol pada sisa babak pertama. Skor 2-0 mewarnai jeda turun minum di SUGBK.

Setelah jeda, Shin Tae-yong melakukan dua pergantian pemain. Witan Sulaeman dan Ricky Kambuaya menggantikan Marc Klok dan Dendy Sulistyawan.

Skuad Garuda memulai babak kedua dengan dominasi. Upaya dari Hokky Caraka sempat mengancam namun masih melebar dari gawang.

Di menit ke-58, giliran Hokky Caraka yang ditarik keluar. Ramadhan Sananta masuk menggantikannya.

Pada menit ke-62, wasit menunjuk titik putih setelah Sandy Walsh dilanggar di kotak terlarang. Ramadhan Sananta maju sebagai eksekutor dan sukses menunaikan tugasnya dengan baik.

Enam menit berselang, Sananta kembali mencatatkan namanya di papan skor. Sebuah tembakan dari Ricky Kambuaya masih bisa ditepis kiper Brunei. Namun, Sananta ada di tempat yang tepat untuk memaksimalkan bola muntah.

Indonesia menambah skor pada menit ke-72. Umpan silang dari Saddil Ramdani sukses ditanduk oleh Dimas Drajad dengan apik. 

Semenit kemudian, Shin Tae-yong menarik keluar Saddil Ramdani dan Pratama Arhan. Egy Maulana Vikri dan Shayne Pattynama masuk menggantikan mereka.

Pada masa injury time, Dimas Drajad menambah satu gol lagi. Timnas Indonesia pun mengakhiri laga dengan kemenangan 6-0.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam

Timnas Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata; Sandy Walsh, Rizky Ridho, Elkan Baggott; Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Saddil Ramdani, Pratama Arhan; Hokky Caraka, Dimas Drajad, Dendy Sulistyawan.

Timnas Brunei Darussalam (4-5-1): Muhammad Haimie; Abdul Mu'iz, Muhammad Nazhan, Muhammad Hanif, Ak Yura Indera Putera; Mohd Hendra Azam, Md Hariz Danial, Nazirrudin Ismail, Md Haziq Kasyful, Muhammad Hakeme; Mohammad Khairil.

Pelatih: Mario Rivera


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER