Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Hukum & Politik > KPK Tangkap Bupati dan Pejabat Strategis Saat OTT di Meranti

KPK Tangkap Bupati dan Pejabat Strategis Saat OTT di Meranti

Hukum & Politik | Jumat, 7 April 2023 | 06:50 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
KPK Tangkap Bupati dan  Pejabat Strategis Saat OTT di Meranti

KABARINDO, JAKARTA - Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan Bupati Meranti, M Adil, dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang digelar tadi malam. Selain Adil, tim juga mengamankan puluhan pejabat strategis Pemkab Kepulauan Meranti lainnya.

Promo terbesar Se-Indonesia. Diskon 50%, THR Kaget 15 Milyar, Flash Sale Akbar Rp.1. Gratis Ongkir Super DAHSYAT dan masih banyak promo lainnya.

"Sejauh ini puluhan orang pejabat strategis di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti yang ditangkap KPK," kata Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri saat dikonfirmasi, Jumat (7/4/2023).

Selain itu, ada juga pihak swasta yang turut diamankan dalam operasi senyap tersebut. Belum diketahui, identitas para pihak yang diamankan dalam OTT di Kepulauan Meranti tersebut. "Dan juga ada pihak swasta," terang Ali.

KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang terjaring dalam OTT di Kabupaten Kepulauan Meranti, tadi malam. KPK akan mengumumkan kronologis OTT serta pihak-pihak yang diamankan, hari ini.


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER