Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Berita Utama > Kebakaran Hebat di Pemukiman Manggarai

Kebakaran Hebat di Pemukiman Manggarai

Berita Utama | Selasa, 13 Agustus 2024 | 10:45 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Kebakaran Hebat di Pemukiman Manggarai

KABARINDO, JAKARTA - Terjadi kebakaran hebat di permukiman padat penduduk di Gang Remaja 5, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan, pada Selasa (13/8/2024) dini hari. Kebakaran diduga akibat ledakan charger handphone (HP).

Kubil salah seorang korban kebakarannr mengatakan, api diduga dipicu meledaknya HP yang tengah di cas atau diisi daya di kasur sebuah rumah kontrakan.

"Jadi ada dia warga ngontrak di sini. Jadi dia bilang dia ngecas HP tapi di kasur, rupanya meledak. Pas nyalanya api dia enggak teriak, pas sudah besar dia teriak," ujar Kubil kepada wartawan.

Kubil menaksir ratusan rumah di dua RW terdampak rembetan kebakaran hebat itu. Ia menyebut barang-barang warga ada yang berhasil diselamatkan ke tanah kosong dan diduga tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

"Banyak yang terbakar, ini sudah 2 RW, RW 6 bisa merembet, bisa ratusan rumah. Barang dibawa ke tanah kosong. Kayaknya korban jiwa belum ada. Semua keluar semua," ucapnya.

Kebakaran hebat melanda permukiman padat yang Gang Remaja 5, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa dini hari. Puluhan unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api.

"Rumah tinggal yang berada di Jalan Gang Remaja 5, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan dilaporkan terbakar. Menindaklanjuti laporan tersebut, #PemadamJakarta segera mengerahkan unit dan personel menuju TKP. Operasi pemadaman dimulai pukul 02.44 WIB. Hingga saat ini, petugas masih berjibaku melokalisir perambatan api," tulis laman Instagram @humasjakfire.

Puluhan unit damkar dikerahkan untuk memadamkan kebakaran hebat tersebut. Belum diketahui penyebab dari kebakaran itu.

"Sebanyak 34 unit gabungan (31 Jakarta Selatan, 3 Jakarta Timur), serta 120 personel dikerahkan dalam operasi pemadaman ini," ujarnya.


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER