KABARINDO, JAKARTA - Kolaborasi Rumah Pangan Kita (RPK) yang akan dikembangkan akan jadi awal kerja sama PT Asabri dengan Perum Bulog pada tahun 2022.
Hal ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Perusahaan Asabri, Edison Sianipar.
"Kerja sama Asabri dan Bulog ini untuk memberikan manfaat bagi peserta Asabri aktif dan pensiun dalam memenuhi kebutuhan sembako sehari-hari," kata Edison.
Pada pekan pertama Januari kemarin, kerja sama ini mendapat respons positif dari mereka yang datang.
Selanjutnya, akan ada penjualan sembako di Kantor Pusat Asabri setiap awal bulan.
Dalam kerja sama ini, Perum Bulog membuka layanan di kantor Asabri.
Peserta kemudian bisa membeli kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, daing sapi, hingga tepung dan bahan-bahan lain dengan harga lima persen di bawah harga pasar.
Antusias
Pada awal Januari lalu, peserta yang datang tampak antusias untuk melakukan pembelian.
Kebanyakan merupakan pensiunan yang sekaligus mengambil gaji di kantor pusat Asabri.
Kegiatan tersebut juga menjadi sosialisasi kepada para anggota Asabri soal Rumah Pangan Kita (RPK).
Peserta aktif Asabri dan juga purnawirawan diperbolehkan untuk mendaftar menjadi sahabat RPK.
Pemesanan sembako bisa dilakukan secara online dan juga langsung. Pembelian minimal Rp2 juta bisa diantar langsung ke rumah pembeli.
"Melalui kerja sama ini diharapkan dapat membantu seluruh peserta Asabri di seluruh Indonesia dalam memenuhi kebutuhan bahan-bahan pokoknya, terlebih pada saat pandemi COVID-19 ini," ujar Edison.
Sumber: Antara
Foto: Antara