Isi Liburan Sekolah dengan Staycation di Hotel Bareng Keluarga dan Nikmati Quick Lunch
Luminor Jemursari sajikan Tropical Food Paradise
Surabaya, Kabarindo- Saat ini sedang libur tahun ajaran baru. Para orang tua mungkin agak bingung merencanakan kegiatan bagi anak-anak mereka untuk mengisi waktu.
Mereka yang tinggal di kota-kota besar mungkin akan jalan-jalan ke mal sambil makan-makan. Namun hal ini hanya bisa dilakukan pada akhir pekan atau tanggal merah, karena orang tua harus bekerja pada hari-hari biasa. Terlalu sering jalan-jalan ke mal mungkin juga akan membosankan dan membuat kita jadi konsumtif, lapar mata untuk membeli pakaian atau barang-barang yang sebenarnya tidak kita butuhkan.
Orang tua bisa juga mengajak anak-anak pergi ke luar kota pada akhir pekan. Namun mungkin akan membuat orang tua kelelahan setelah lama mengemudi di tengah kemacetan yang biasanya terjadi pada musim liburan, padahal mereka harus bekerja lagi keesokan hari dengan jadwal yang padat. Libur ke luar kota tentu juga membutuhkan bujet yang cukup besar.
Salah satu alternatifnya adalah berlibur di dalam kota dengan tinggal di hotel untuk menghilangkan kepenatan, kejenuhan dan mencari suasana baru. Banyak hotel yang menawarkan staycation, di antaranya Luminor Hotel Jemursari Surabaya. Dalam rangka liburan sekolah, hotel ini menawarkan paket menginap “Stay, Play & Relax” di tipe kamar Deluxe Executive. Kamar ini bertarif Rp.799.000 net/malam, memiliki luas 24 meter persegi dengan desain elegan dan modern yang cocok untuk menginap bersama keluarga.
Kamar tersebut dilengkapi sofa dan free extra bed. Letak kamar berada di sudut yang menyuguhkan pemandangan Kota Surabaya dari ketinggian. Tamu akan mendapatkan welcome kids setup, free breakfast untuk anak-anak di bawah usia 7 tahun, free dua cup es krim, diskon 10% untuk SPA dan late checkout.
Luminor juga menyediakan Quick Lunch “Tropical Food Paradise” seharga Rp.109.000 nett/pax di Rock ‘N Sugar Coffee & Bistro setiap Rabu - Kamis pukul 12.00 – 14.00 WIB. Tamu bisa bersantap sepuasnya dalam tematik buffet yang berbeda-beda. Mulai dari Sunrise in Bali pada Selasa, Hula Hula Hawaiian pada Rabu dan Welcome to Borneo pada Kamis.
“Sunrise in Bali” meghadirkan pilihan menu bercita rasa khas Bali, di antaranya Ayam Betutu, Kebab Ayam Sambal Matah dan Kintamani Seafood Pizza. “Hula Hula Hawaiian” menyajikan beragam menu bernuansa tropis ala Hawaii, di antaranya Huli Huli Chicken, Chicken Taquitos dan Hawaiian Chicken Pizza. Sedangkan tematik buffet “Welcome to Borneo” menawarkan hidangan khas seperti Jamaican Curry Chicken, Jamaican Pizza, Crispy Snapper Fish dan masih banyak lagi. Selain menu-menu khas tiap harinya, Quick Lunch “Tropical Food Paradise” juga menghadirkan menu andalan Luminor, Rujak Antaboga, yang berhasil meraih juara 2 pada Festival Rujak Uleg dalam rangka HUT ke-731 Surabaya pada Mei lalu.
“Quick Lunch ini merupakan program regular di Luminor. Namun setiap bulan kami menghadirkan tema buffet yang baru dan fresh agar para tamu bisa menikmati beragam menu dari berbagai negara,” ujar Intan Alice, General Manajer Luminor Hotel Jemursari.
Selain bisa mencicipi bermacam menu, para tamu juga diajak untuk unjuk bakat di “Luminor’s Voice”. Mereka yang menyanyi, berkesempatan untuk memenangkan voucher hingga Rp.200.000.
Foto-foto: istimewa