Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > H&M Rilis Koleksi Autumn / Winter; Gorpcore Berpadu Gaya Trendi

H&M Rilis Koleksi Autumn / Winter; Gorpcore Berpadu Gaya Trendi

Gaya hidup | Minggu, 17 Oktober 2021 | 17:30 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
H&M Rilis Koleksi Autumn / Winter; Gorpcore Berpadu Gaya Trendi

H&M Rilis Koleksi Autumn / Winter; Gorpcore Berpadu Gaya Trendi

Berikan sentuhan olahraga, fungsi dan teknologi bagi pemakainya yang modern

Surabaya, Kabarindo- H&M mengumumkan koleksi Autumn/Winter 2021 yang menghadirkan Gorpcore berpadu dengan gaya trendi dengan sentuhan olahraga, fungsi dan teknologi bagi pemakainya yang modern.

Aktor Precious Mustapha dan Lily Newmark adalah wajah untuk kampanye koleksi Autumn/Winter 2021. Di Indonesia, koleksi ini telah tersedia di toko-toko maupun di ID.HM.COM.

Dalam langkah H&M menuju masa depan yang positif, koleksi ini menawarkan pakaian yang lebih berkelanjutan, karena sebagian besar dibuat dengan bahan yang lebih ramah lingkungan. Dengan memakai bahan seperti ECOVERO, kain organik dan daur ulang, H&M menciptakan pilihan pakaian serba guna yang menghadirkan keunggulan kontemporer pada estetika pedesaan klasik. Spektrum nada hijau menghadirkan kesegaran alami pada nuansa utilitarian, sementara sentuhan kontras oranye dan hitam menangkap aura perkotaan.

Koleksi Autumn/Winter 2021 ini praktis namun tetap modis. Contohnya anorak tahan air terbuat dari poliamida daur ulang yang dapat dilipat, sehingga mudah diubah menjadi tas praktis. Sedangkan jumpsuit poliester daur ulang dan oto turtleneck dapat dilapisi dengan bagian apa pun. Pilihan lainnya, termasuk legging hitam dan oranye, rompi berlapis poliester 100% daur ulang dan pullover hoodie besar, melambangkanstreet style tahun 90-an yang kontemporer namun nyaman. Sepatu boots setinggi lutut, sepatu boots Chelsea dengan sol tebal dan topi bisbol berwarna netral melanjutkan estetika alam yang keren. Bentuknya dapat disesuaikan, suportif dan bisa bergaya secara layer, dipadukan dengan sentuhan modern pada material dan hasil akhir.

“Saya menyukai dualitas koleksi ini. Kami ingin menghadirkan elemen praktis perlengkapan outdoor kepada masyarakat yang berfokus pada tren. Namun juga ada perasaan berani masa kini dengan referensi nostalgia yang menawan,” ujar Maria Östblom, Head of Design for Womenswear H&M.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER