Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Hasil India Open 2022: Ahsan/Hendra Lolos ke Perempatfinal, Kalahkan Wakil Tuan Rumah

Hasil India Open 2022: Ahsan/Hendra Lolos ke Perempatfinal, Kalahkan Wakil Tuan Rumah

Olahraga | Kamis, 13 Januari 2022 | 15:55 WIB
Editor : Daniswara Kanaka

BAGIKAN :
Hasil India Open 2022: Ahsan/Hendra Lolos ke Perempatfinal, Kalahkan Wakil Tuan Rumah

KABARINDO, NEW DELHI - Ganda putra asal Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kalahkan pasangan wakil tuan rumah, Bhaksar Chakraborty/Kapil Chaudhart di babak 16 besar India Open 2022, Kamis (13/1/2022) siang.

Kemenangan ini berhasil membawa pasangan ganda putra Indonesia ke babak perempatfinal India Open 2022. Dengan waktu 22 menit saja untuk bermain, Ahsan/Hendra memastikan kemenangannya dengan skor 21-7 dan 21-9.

Dalam bertanding The Daddies mendominasi sejak awal gim pertama. Awalnya tertinggal di poin pertama, akhirnya mereka bangkit hingga mencetak 6 angka berturut-turut. Mereka juga mampu bermain dengan tenang hingga bisa mempertahankan selisih poin hingga 5 angka.

Di interval pertama permainan ini ditutup dengan keunggulan 11-6. Di interval kedua masih mendominasi dengan smash andalan yang dilakukan Muhammad Ahsan. Di pertengahan interval mereka berhasil unggul jauh.

Meskipun Insia mampu menipiskan keadaan hingga 19-17 tapi Indonesia bisa mempertahankan kemenangannya hingga 21-17.

Pada gim kedua pun Ahsa/Hendra tetap mendominasi dalam permainan. Bahkan dalam gim ini mereka tidak memberikan kesempatan sekalipun untuk pasangan India untuk mengejarnya.

Dari poin pertama, mereka hanya berselisih satu poin di angka 2-1, setelahnya Ahsan/Hendraselalu unggi setidaknya di atas tiga poin.

Meski pada interval pertama sebenarnya kemenangan sudah mulai terlihat karena berakhir dengan skor 11-4. Hal ini tidak berubah hingga interval kedua.

Pasangan India hanya bisa menambah lima poin hingga di angka 9. Sedangkan pasangan Ahsan/Hendra melenggang dengan nyaman dan bisa menutup laga dengan skor 21-9/

Sumber: Okezone.com

Foto: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. (Foto: Humas PP PBSI)

 


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER