Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Ekonomi & Bisnis > GIIAS Surabaya 2022 Hadirkan Berbagai Produk Otomotif dengan Teknologi Terkini

GIIAS Surabaya 2022 Hadirkan Berbagai Produk Otomotif dengan Teknologi Terkini

Ekonomi & Bisnis | Rabu, 14 September 2022 | 21:37 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
GIIAS Surabaya 2022 Hadirkan Berbagai Produk Otomotif dengan Teknologi Terkini

GIIAS Surabaya 2022 Hadirkan Berbagai Produk Otomotif dengan Teknologi Terkini

Dorong tercapainya Green Mobility dalam industri otomotif Indonesia

Surabaya, Kabarindo- GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2022 menghadirkan 16 merek kendaraan roda empat maupun roda dua dengan teknologi terkini dalam pameran yang berlangsung selama 14-18 September 2022.

Untuk kendaraan roda empat diikuti oleh 13 merek yang membawa teknologi terkini dan produk terbaru termasuk kendaraan listrik, yaitu Audi, Daihatsu, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, VW dan Wuling. Untuk kendaraan roda dua yaitu Honda Motor, Benelli dan Keeway.

Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO, mengatakan melalui penyelenggaraan GIIAS Surabaya 2022, GAIKINDO ingin menunjukkan bahwa pencapaian dan potensi industri otomotif di Jatim sangat menjanjikan.

“Kehadiran berbagai produk otomotif dengan teknologi terbaru diharapkan dapat memberikan informasi dan edukasi yang tepat kepada masyarakat,” ujarnya pada Rabu (14/9/2022).

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, yang diwakili oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Timur, Drajat Irawan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa 48% kekuatan Jatim ada pada industri dan perdagangan. GIIAS Surabaya 2022 diharapkan dapat memberikan manfaat bagi Jatim maupun secara nasional.

Menteri Perindustrian RI, Agus Gumiwang Kartasasmita, yang diwakili oleh Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian, Taufiek Bawazier, menyampaikan bahwa GIIAS 2022 dapat memberikan informasi dan edukasi kepada para pengunjung tentang keunggulan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) yang tidak bersuara dan tidak menimbulkan polusi.

“GIIAS diharapkan dapat mendorong tercapainya Green Mobility dalam industri otomotif Indonesia,” ujarnya.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER