KABARINDO, ROMA - AS Roma menorehkan rekor langka di UEFA Conference League di bawah kepelatihan Jose Mourinho.
Pada kompetisi UEFA Conference League 2021-2022, AS Roma telah memastikan langkah mereka ke babak 1 besar.
Kepastian tersebut diraih setelah AS Roma mengalahkan CSKA Sofia, Jumat (10/12/2021) dini hari WIB.
Pada pertandingan tersebut I Giallorossi menang atas CSKA Sofia dengan skor 3-2.
Gol AS Roma dicetak oleh Tammy Abraham (15', 53') dan Borja Mayoral (34')
Namun, CSKA Sofia mampu mencuri gol melalui Hamza Catakovic (75') dan Yanic Wildschut (90'+3).
Kemenangan ini membuat AS Roma mengoleksi 13 poin dan menjadi juara grup C UEFA Conference League, serta lolos ke 16 besar.
Selain menang dan lolos ke babak 16 besar, AS Roma ternyata juga menciptakan rekor langka.
AS Roma menjadi tim Italia setelah Juventus yang bisa mencetak gol dalam 20 pertandingan beruntun di kompetisi Eropa.
Juventus saat itu mencatatkan rekor tersebut pada periode tahun 1996 hingga 1997 dalam 21 laga.
Kesempatan AS Roma melampaui rekor tersebut masih terbuka lebar, jika mereka dapat bertahan di kompetisi UEFA Conference League.
Sumber: Bolasport
Foto: twitter.com/europacnfleague, twitter.com/ASRomaEN