Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Chelsea Masih Kokoh dipuncak Klasemen Liga Inggris 2021-2022

Chelsea Masih Kokoh dipuncak Klasemen Liga Inggris 2021-2022

Olahraga | Senin, 8 November 2021 | 11:26 WIB
Editor : Sebastian Renaldi

BAGIKAN :
Chelsea Masih Kokoh dipuncak Klasemen Liga Inggris 2021-2022

KABARINDO, LONDON - Liga Inggris 2021-2022 sudah memasuki pekan ke-11. Hingga saat ini klasemen sementara masih dikuasai oleh Chelsea.

Chelsea memimpin klasemen dengan total 26 poin dari delapan kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kekalahan. Pada pekan ke-11 sendiri Chelsea hanya bisa meraih hasil imbang 1-1 saat melawan Burnley, Sabtu 6 November 2021.

Karena hanya bisa membawa pulang satu poin, kini posisi Chelsea pun mulai didekati lawan-lawannya. Seperti halnya Manchester City yang kini sudah berada di posisi kedua dengan mengoleksi 23 poin, yang berarti hanya beda tiga angka saja dengan Chelsea.

Manchester City perlahan mulai mengincar posisi pertama usai merebut tiga poin dari Manchester United di pekan ke-11 ini. Man City baru saja sukses mengalahkan tim rival sekotanya itu di Stadion Old Trafford, tepatnya pda Sabtu 6 November 2021 kemarin.

Dengan membuat malu Setan Merah berkat kemenangan 2-0, Man City lantas mendapatkan tiga poin penting untuk mengejar Chelsea. Sementara Man United yang gagal menang harus rela terjerembab di posisi keenam dengan total 17 poin.

Sementara itu, posisi ketiga saat ini dihuni oleh West Ham United. Tim asal London itu berhasil menusuk ke posisi ketiga usai menumbangkan Liverpool di pekan ke-11 Liga Inggris 2021-2022.

Laga West Ham United vs Liverpool  berakhir dini hari tadi, Senin (8/11/2021), dan The Hammers sukses membuat The Reds bertekuk lutut usai mereka menang dengan skor 3-2. Berkat kemenangan atas Liverpool itulah West Ham bisa berada di posisi ketiga dengan mengoleksi 23 poin.

Sedangkan Liverpool yang baru saja menelan kekalahan perdananya di Liga Inggris 2021-2022 kini berada di posisi keempat dengan membukukan 22 poin. Liverpool gagal mengamaankan posisi keduanya karena kehilangan poin dari West Ham.

Kemudian untuk posisi kelima dikuasai oleh Arsenal yang saat ini tengah berada dalam performa terbaik mereka.  Arsenal sukses meraih tiga poin lagi dari Watford. Foto : Reuters


 


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER