Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > Berikut Jadwal Final Piala Asia 2023

Berikut Jadwal Final Piala Asia 2023

Olahraga | Kamis, 8 Februari 2024 | 06:18 WIB
Editor : Orie Buchori

BAGIKAN :
Berikut Jadwal Final Piala Asia 2023

KABARINDO, DOHA - Final Piala Asia 2023 yang mempertemukan Tim Nasional (Timnas) Yordania vs Qatar dipastikan akan berlangsung pada Sabtu 10 Februari 2024. Pertandingan penentu juara itu akan dimainkan di Lusail Stadium, Doha dan kick off pada pukul 22.00 WIB.

Dua tim Timur Tengah itu akan saling bersaing untuk merebut gelar Piala Asia 2023. Bagi Yordania, momen tersebut jelas sangat spesial karena untuk pertama kalinya mereka mampu menembus final dari turnamen sepakbola paling prestisius di Asia tersebut.

Sebelumnya, Timnas Yordania sudah tampil empat kali di ajang Piala Asia dan pencapaian terbaik mereka hanyalah lolos hingga perempatfinal pada 2004 dan 2011. Kini di Piala Asia 2023 mereka tak hanya bisa mencapai semifinal tapi juga lolos ke final dan berpeluang juara.

Kabar buruknya, Yordania akan melawan sang juara bertahan Qatar. Pada Piala Asia 2019, Qatar sukses menjadi juara usai menumbangkan Jepang di final dengan skor 3-1.

Qatar pun berhasil mengulangi kesuksesan edisi terakhir Piala Asia mereka, yakni sukses menembus final lagi. Mereka sangat diunggulkan untuk meraih trofi Piala Asia kedua mereka saat melawan Yordania nanti.

Sebab selain berstatus sebagai juara bertahan, Qatar juga merupakan tuan rumah Piala Asia 2023. Itu berarti dalam laga final nanti, Qatar dipastikan bakal menerima dukungan penuh dari fans mereka secara langsung.

Para pemain Timnas Qatar pun dinilai semakin termotivasi untuk juara karena ingin mengangkat piala di negara sendiri. Sehingga, Qatar pun kini sangat diunggulkan untuk menang dari Yordania.

Kendati demikian, hal yang seru dari sepakbola adalah apa pun dapat terjadi. Yordania saja secara mengejutkan mampu memulangkan Korea Selatan di semifinal Piala Asia 2023 dengan kemenangan 2-0.

Padahal, sebelum kaga Korea Selatan sangat diunggulkan. Sementara Qatar sendiri lolos ke final usai menang 3-2 atas Iran. Jadi, Yordania bisa saja memberikan kejutan lagi saat melawan tim tuan rumah Qatar.

Berikut Jadwal Final Piala Asia 2023:

Sabtu, 10 Februari 2024 Pukul 22.00 WIB: Timnas Yordania vs Timnas Qatar (Lusail Stadium)


RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER