Jakarta, Kabarindo- Jika Anda salah satu tipe orang yang enggan minum obat saat batuk.
Bagaimana jika mencoba bahan-bahan herbal yang tersedia di rumah. Dinukil dari laman WanitaIndonesia Online, Apa saja? Berikut ini yang patut Anda ketahui:
Jeruk Nipis
Sudah bukan rahasia lagi bahwa jeruk nipis memiliki khasiat tersendiri dalam menyingkirkan batuk berdahak. Untuk mengobati batuk berdahak, jeruk nipis bisa digunakan dengan mencampurkan beberapa air perasannya dengan sesendok kecap manis. Bagi yang tidak suka kecap, air perasan jeruk nipis bisa dicampur dengan madu.
Jahe
Jahe mengandung zat antibakteri yang baik bagi tubuh. Selain bisa menghangatkan tubuh, jahe juga bisa mengobati batuk berdahak. Cara membuatnya sangat sederhana, dengan mengiris jahe, direbus lalu air rebusan tersebut dituang ke dalam cangkir dan ditambahkan sedikit gula. Minum selagi hangat.
Madu
Batuk terjadi karena adanya bakteri atau virus yang membuat iritasi pada jalan napas. Virus dan bakteri itu tidak langsung mengiritasi. Tapi biasanya menunggu saat daya tahan tubuh lemah. Dengan rajin meminum madu, bisa menjaga stamina dan mempertahankan daya tahan tubuh sehingga batuk bisa cepat reda.
Kunyit
Kunyit telah dikenal sejak lama sebagai tanaman rimpang yang kaya akan kandungan antibiotik. Kandungan tersebut mampu mengatasi peradangan saluran pernafasan yang mengakibatkan batuk kering. Caranya, siapkan satu sendok bubuk kunyit dan setengah sendok teh bubuk merica, campurkan kedua bahan tersebut dalam air mendidih lalu aduk hingga rata. Minum ramuan tersebut selagi hangat dua kali sehari.