Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

Beranda > Olahraga > 11 Stadion Diverifikasi untuk Liga 2

11 Stadion Diverifikasi untuk Liga 2

Olahraga | Senin, 13 September 2021 | 22:48 WIB
Editor : Sebastian Renaldi

BAGIKAN :
11 Stadion Diverifikasi untuk Liga 2

JAKARTA, Kabarindo.com : Kompetisi Liga 2 akan segera bergulir dalam waktu dekat. PT Liga Indonesia Baru (LIB) masih melakukan verifikasi stadion untuk tuan rumah fase grup Liga 2 2021.

Diperkirakan total ada 11 klub yang mengajukan diri menjadi tuan rumah. Mereka adalah PSMS Medan, PSPS Riau, Sriwijaya FC, RANS Cilegon FC, Martapura Dewa United FC, PSKC Cimahi, Persekat Tegal, PSCS Cilacap, Persis Solo, Kalteng Putra FC, dan Persiba Balikpapan.

Daftar 11 klub yang mengajukan ini diumumkan PT LIB 10 September lalu. Nantinya hanya ada 4 klub yang dipilih untuk menggelar fase grup.

“Saat ini masih dilakukan proses verifikasi. Tim dari PSSI dan PT LIB saat ini sedang di lapangan melakukan pengecekan," kata Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita, seperti kutip dari detikSport.

Dari 11 klub ini, lima di antaranya merupakan klub dari luar Pulau Jawa. Lima klub ini adalah PSMS Medan, PSPS Riau, Sriwijaya FC, Kalteng Putra, dan Persiba Balikpapan. Dan Semua klub yang mengajukan diri punya kesempatan yang sama untuk mendapatkan hak menjadi tuan rumah.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER