Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Gaya hidup > Embran Angkat Sisi Street Fashion; Di Ramadan Runway

Embran Angkat Sisi Street Fashion; Di Ramadan Runway

Gaya hidup | Sabtu, 2 Juni 2018 | 16:21 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
Embran Angkat Sisi Street Fashion; Di Ramadan Runway

Embran Angkat Sisi Street Fashion; Di Ramadan Runway

Tampilkan koleksi Bruce Lee, berikan kesan sporty stylist lewat paduan warna hitam dan gold serta permainan striping/garis

Surabaya, Kabarindo- Pada peragaan busana di acara Ramadan Runway di atrium Tunjungan Plaza 6 Surabaya yang berlangsung 29 Mei-3 Juni 2018, para desainer menghadirkan karya yang mengusung tema masing-masing.

Desainer Surabaya, Embran Nawawi, mengusung tema Mualaf. Menurut Embran, ini pertama kalinya ia membuat koleksi baju muslim. Sebagai pendatang baru dalam rancang busana muslim di fashion Surabaya, ia mengangkat sisi street fashion. Ia menuturkan, Mualaf adalah konsep dasar yang ia angkat untuk sebuah fenomena yang dihadapi oleh sang mualaf.

“Salah satu hal yang dihadapi mualaf adalah cara berbusana yang menimbulkan keraguan dan kebingungan. Padahal hampir semua gaya berbusana trendi bisa dipakai oleh muslim-muslimah untuk tampil stylist, modest dan sopan,” ujarnya.

Kali ini Embran menampilkan koleksi Bruce Lee. Idenya dari tokoh idolanya jago kungfu dan aktor era 70-an Bruce Lee. Ia mengangkat sisi powerfull dan protection yang dominan dari seorang Bruce Lee dengan menampilkan kesan sporty stylist lewat paduan warna hitam dan gold serta permainan striping/garis seperti baju Bruce Lee yang populer.

Embran menggunakan bahan jersey sepak bola yang memberi kesan fun, stylist dan sporty namun elegan dan modest yang tercermin dari bentuk busana yang panjang dan tertutup. Busana berupa tunik, jaket dan dress dipadu dengan bawahan berupa kulot, palazo bahkan celana training olahraga. Paduan menarik dalam koleksi ini adalah outer batik yang dibuat berkesan fashion street ala Bruce Lee.

Penulis: Natalia Trijaji


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER