Burger Menu
Logo

KABAR BAIK MENCERAHKAN

-advertising-

Beranda > Ekonomi & Bisnis > BI & TNI AL Lepas Kas Keliling; Siap Layani Pulau 3T di Jatim

BI & TNI AL Lepas Kas Keliling; Siap Layani Pulau 3T di Jatim

Ekonomi & Bisnis | Senin, 18 Oktober 2021 | 21:57 WIB
Editor : Natalia Trijaji

BAGIKAN :
BI & TNI AL Lepas Kas Keliling; Siap Layani Pulau 3T di Jatim

BI & TNI AL Lepas Kas Keliling; Siap Layani Pulau 3T di Jatim

Di Pulau Masalembo, Pulau Kangean, Pulau Sapeken dan Nusa Penida

Surabaya, Kabarindo- Bank Indonesia (BI) Provinsi Jatim bekerja sama dengan TNI AL melakukan pelepasan KRI Singa-651 dalam rangka Layanan Kas BI di pulau Terdepan, Terluar dan Terpencil (3T) di wilayah Provinsi Jatim.

Pelepasan dilakukan oleh Laksamana Muda TNI Dr. Iwan Isnuwanto, Panglima Komando Armada II, Budi Hanoto, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Timur, Yudi Harimukti, Direktur Departemen Pengelolaan Uang, Imam Subarkah, Deputy Kepala Perwakilan BI Jatim, dan Indah Kurnia dari Komisi XI DPR RI.

Laksamana Muda TNI Iwan mengatakan, TNI AL mendukung BI untuk turut menjaga wilayah NKRI melalui kegiatan bersama Pelepasan KRI Singa-651 dalam rangka Layanan Kas Bank Indonesia di pulau 3T di wilayah Jatim yang dilaksanakan di Pulau Masalembo, Pulau Kangean, Pulau Sapeken dan Nusa Penida.

Menurut Budi, saat ini masih terjadi transaksi selain menggunakan Rupiah terutama di wilayah 3 T dan rendahnya kebanggaan menggunakan Rupiah.

“Peristiwa lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI pada 2002, salah satu penyebabnya adalah minimnya transaksi dan aktivitas ekonomi dalam mata uang Rupiah di kedua pulau ini,” ujarnya.

Budi menekankan pentingnya program edukasi cinta, bangga dan paham Rupiah yang merupakan salah satu program implementasi kampanye Cinta, Bangga, Paham (CBP) Rupiah.

“Cinta Rupiah itu mampu mengenali, merawat dan menjaga Rupiah sebagai alat pembayaran yang sah di wilayah NKRI,” ujarnya.


TAGS :
RELATED POSTS


Home Icon


KATEGORI



SOCIAL MEDIA & NETWORK

Kabarindo Twitter Kabarindo Instagram Kabarindo RSS

SUBSCRIBE & NEWSLETTER